googlesyndication.com

0 Comment
ORARI Lokal Kabupaten Batang Diharapkan Jaga Netralitas di Tengah Tahun Politik
Pekalongannews, Batang - Pengurus Organisasi Amatir Radio Republik Indonesia (ORARI) Lokal Batang untuk masa bakti 2023-2026 secara resmi dikukuhkan oleh Ketua ORARI Jawa Tengah, JB. Praharto, dalam acara yang digelar di Pendopo Kabupaten Batang pada Minggu (3/12/2023).

Tidak hanya itu, acara tersebut juga menjadi panggung bagi penyelenggaraan Musyawarah Lokal (Muslok) IX tahun 2023, yang bertujuan menentukan program ORARI Lokal Batang untuk tiga tahun mendatang.

Lani Dwi Rejeki, Penjabat (Pj) Bupati Batang, turut hadir dalam kesempatan tersebut. Beliau menyampaikan pesan kepada Pengurus ORARI Kabupaten Batang yang baru untuk senantiasa menjalin sinergi dengan Pemerintah Kabupaten Batang, terutama dalam hal komunikasi, terutama menghadapi Pemilu 2024.

"Dengan Pemilu 2024 yang semakin dekat, pastinya diperlukan komunikasi yang cepat. Selain itu, menjelang akhir tahun ini, kita juga akan memasuki periode Natal dan Tahun Baru yang membutuhkan peran ORARI Lokal Batang dalam menyampaikan informasi kelancaran dan keamanan bagi masyarakat," ungkapnya.

Lebih lanjut, ORARI diharapkan dapat turut serta dalam kegiatan penanggulangan bencana di daerah. ORARI Lokal Batang diakui selalu siap membantu pemerintah dalam mengatasi bencana.

"Diharapkan pengurus baru dapat segera merumuskan program-program dan berkomunikasi dengan Diskominfo Batang untuk dapat berkolaborasi dalam layanan komunikasi," tambahnya.

Edhy Sulisdiyanto, Ketua ORARI Batang, menyatakan kesiapan ORARI untuk bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Batang melalui layanan komunikasi. "Program ke depan akan fokus pada tanggap darurat bencana di Kabupaten Batang, di mana kami dapat hadir saat sinyal sulit dijangkau," tegasnya.

Selain itu, ORARI Lokal Batang juga siap mendukung Pemilu 2024 dengan menyediakan layanan komunikasi darurat jika terjadi pemadaman listrik yang menghambat akses komunikasi.

Ketua ORARI Jawa Tengah, JB. Praharto, menegaskan kepada Pengurus ORARI Lokal Kabupaten Batang untuk memiliki jiwa intuitif, kolaboratif, komunikatif, kreatif, inovatif, maju, adaptif, antispati, transparan, akuntabel, dan professional.

"Ketua ORARI Kabupaten Batang yang baru terpilih saat ini merupakan yang termuda di Jawa Tengah, berusia 43 tahun. Di tengah situasi politik saat ini, ORARI Lokal Kabupaten Batang diharapkan dapat menjaga netralitas," ujarnya.

"Semoga tugas dan tanggung jawab yang diemban oleh pengurus ORARI Lokal Kabupaten Batang baru dapat berjalan lancar hingga tiga tahun ke depan," tambah JB. Praharto, mengakhiri sambutannya.








One-click prompts


Web access

Post a Comment

 
Top