googlesyndication.com

0 Comment
Pekalongan News
Sate Muda Bu Anna, Sate legendaris Pekalongan
Kota Pekalongan
Dari sekian warung sate yang ada di Kota Pekalongan, mungkin hanya Sate Muda Bu Anna yang paling legendaris. Daging sate di sini paling terkenal empuk dan rasanya mengagetkan di lidah, nikmat bikin ketagihan.

Tak hanya sate, warung Sate Bu Anna juga menyediakan gulai kambing  lezat dengan kuah santan kental yang enak dinikmati selagi panas.

Menurut Muhammad Darul Mal, sang pemilik usaha mengatakan, ditempatnya sate disajikan diatas hotplate, sehingga saat dinikmati benar-benar dalam kondisi panas.
"Dan untuk daging kambing, saya sengaja memilih yang masih berumur antara tiga bulan sampai lima bulan dengan kualitas daging yang bagus supaya saat dikunyah berasa lembut tidak alot," ucapnya saat ditemui di tempat usahanya, Sabtu (26/11/16).
Hal yang paling penting selain itu semua, kata Darul, penggunaan kecap juga sangat berpengaruh pada rasa. Sebab kecap menjadi salah satu bumbu utama.
"Pemilihan kecap yang asal akan sangat mempengaruhi rasa. Makanya saya memilih kecap bangau, bukan promosi merek lho. Tapi memang beda hasilnya," terang pria yang masih jomblo ini ramah.
Dengan harga yang ramah di kantong, kita bisa merasakan sensasinya mengunyah makanan asli Indonesia ini. Warung Sate Muda Bu Anna mudah dijangkau. Terletak di Jalan Urip Sumoharjo atau 200 meter selatan perempatan lampu merah ponolawen, Kota Pekalongan.

Bagi anda yang penasaran silahkan sambangi warungnya yang buka tiap hari mulai pukul 09.00 dan tutup pukul 22.00 WIB. Asal anda tahu, Sate Muda Bu Anna merupakan warung sate rujukan Hotel-Hotel di Kota Pekalongan untuk tamu yang ingin menikmati sate kambing.

Post a Comment

 
Top