googlesyndication.com

0 Comment
Sepuluh Skill Yang Dimiliki Oleh Orang-Orang Hebat Dan Sukses
sepuluh skill yang hanya dimiliki oleh orang-orang hebat dan sukses
Pekalongannews - Kesuksesan seseorang adalah skill atau keahlian , kemampuan seseorang dalam melakukan suatu pekerjaan pada bidang tertentu. skill ini didukung pula oleh bakat atau kemampuan dasar yang memang sudah dimiliki oleh orang itu sejak lahir.

Berikut ini sepuluh skill yang hanya dimiliki oleh orang-orang hebat dan sukses. Skill yang tak memerlukan bakat khusus, tetapi pengaruhnya amat luar biasa untuk menunjang kesuksesan.

  1. On time Atau disiplin = skill ini betul-betul dimiliki oleh orang hebat saja. Maksudnya, mereka yang disiplin--pandai memanajemen waktu adalah orang hebat. Bagi mereka waktu itu amat berharga.
  2. Prinsip kerja =Bagi mereka, kerja keras saja tak cukup. Mereka perlu mengandalkan akal dan analisa dalam bekerja. Nah, supaya pekerjaan yang digarap itu menjadi lebih cemerlang lagi, orang-orang hebat juga meletakkan ikhlas dalam pekerjaan mereka.
  3. Energi Positif =Orang hebat tak pernah dan tak ingin menjadi toxic bagi lingkungan sekitar. Sebisa mungkin, mereka akan memotivasi orang lain untuk bisa menjadi hebat dan sukses seperti dirinya. Ia selalu menyemangati dan mendorong orang lain untuk berorientasi pada masa depan yang berkemajuan.
  4. Attitude = Ada tiga elemen penting dalam kehidupan. Skill, intelektual, dan attitude. Attitude-lah yang berada di puncak piramida tertinggi. Skill dan kecerdasan intelektual bila tak dilandasi attitude yang baik adalah nol besar.
  5. Gesture =Orang hebat itu pintar memainkan bahasa tubuh,. Bila bicara, mereka tidak flat saja. Melainkan penuh ekspresi, baik wajah dan bahasa tubuh. Bukan cuma lihai bermain gerak tubuh, tetapi juga cerdas membaca gerak tubuh. Melihat gelagat atau gesture lawan bicaranya, ia tahu apakah orang sudah bosan dengan presentasinya, apakah orang berkata jujur atau tidak, apakah orang tertarik dengan topik pembicaraan, dan lain sebagainya.
  6. Passion = Orang hebat selalu mengasah passion yang dimiliki. Ia tak mau berlarut-larut dalam meratapi kekurangan, tapi bangkit dengan menonjolkan kelebihannya.
  7. Semangat Belajar = Orang hebat tak pernah mengenal kata tamat dalam belajar. Baginya, semakin ia belajar, maka ia merasa ilmunya semakin sedikit. Sebab, yang ia pelajari dari masa-masa selalu lebih luar biasa. Ia tak pernah merasa cukup dengan ilmu.
  8. Memberi Lebih = Orang hebat tak pernah pelit berbagi. Di atas dijelaskan bahwa ia akan selalu memberi aura positif pada lingkungan. Disusul kemudian, ia ingin memberi manfaat pula pada orang lain. Baginya, berbagi harta tak akan membuat miskin. Berbagi ilmu, tak akan membuat bodoh.
  9. Memiliki Persiapan dan Perencanaan = Orang hebat tak pernah berdiri dengan satu rencana saja. Ia selalu menyiapkan jalan lain dalam mencapai visinya. Ya, bila jalan utama yang ia rencanakan ternyata mengalami hambatan, maka ia akan memakai jalan lain dan melewati jalan itu.Bagi mereka rencana dan persiapan itu sangat perlu.
  10. Religius = Orang hebat tak hanya membutuhkan ilmu dunia dalam melepas dahaganya, akan tetapi juga ilmu agama. Mereka juga membutuhkan waktu untuk menyepi sejenak dari rutinitas untuk menenangkan diri dan pikiran, dengan cara berdialog dengan Tuhan. Ya, apapun kepercayaannya.
Nah, itulah sepuluh skill para orang hebat, Di mana skill-skill di atas tak memerlukan bakat untuk menguasainya, akan tetapi kemauan. Ya, orang yang ingin menjadi hebat, pasti mau untuk mendalami skill ini. Mereka mau disiplin. Mereka mau belajar. Mereka mau membuat perencanaan. Mereka mau berdoa, dan sebagainya.

Post a Comment

 
Top