Acara gathering Arisan Mapan juga diisi lomba mewarnai dan memasak tingkat RT se Desa Kadipaten, Kecamatan Bojong, Kabupaten Pekalongan, Minggu (11/10/15) |
PT Ruma melalui program Arisan Mapan menggelar gathering bersama beberapa pengurus arisan tradisional yang ada di Desa Kadipaten, Kecamatan Bojong, Kabupaten Pekalongan, Minggu (11/10/15) lalu.
Kegiatan yang digelar selain untuk mengenal program Arisan Mapan juga mempertemukan pengurus arisan dan anggotanya serta tatap muka dengan beberapa pengurus cabang Arisan Mapan Cabang Pekalongan.
Acara juga diramaiakan banyak kegiatan seperti, lomba mewarnai lomba memasak dan lainya. Bertempat di aula Balai Desa setempat para pengurus cabang Arisan Mapan juga menghadirkan Distrik Sales Manajer (DSM) area Jateng 3 wilayah barat yang meliputi, Banjarnegara, Purwokerto dan Pekalongan, Joko Pamungkas sebagai narasumber.
Baca juga Arisan Mapan, Bersama Semua Menjadi Terjangkau
Menurut DSM area Jateng 3 wilayah barat, Joko Pamungkas, tujuan diadakanya gathering selain untuk mengenalkan Arisan Mapan juga untuk mengajak masyarakat bergabung baik yang sudah tergabung dalam kelompok arisan maupun yang belum bergabung karena dengan Arisan Mapan memudahkan masyarakat mendapatkan akses untuk memi liki barang yang berkualitas, harga terjangkau diantar ke tujuan tanpa ongkos kirim.
Menurut DSM area Jateng 3 wilayah barat, Joko Pamungkas, tujuan diadakanya gathering selain untuk mengenalkan Arisan Mapan juga untuk mengajak masyarakat bergabung baik yang sudah tergabung dalam kelompok arisan maupun yang belum bergabung karena dengan Arisan Mapan memudahkan masyarakat mendapatkan akses untuk memi liki barang yang berkualitas, harga terjangkau diantar ke tujuan tanpa ongkos kirim.
"Kita jembatani untuk menggapai mimpi. Kita fasilitasi dengan beberapa perlengkapan seperti papan nama kelompok arisan, tas dan perlengkapan tulis bagi kelompok arisan yang sudah bergabung dan bekerja sama dengan kami," ujar Joko saat ditemui saat kegiatan.
Banyak pengalaman berbelanja barang praktis tanpa perlu pergi jauh dan dengan harga yang lebih murah dari toko karena kita sudah banyak kerjasama dengan banyak vendor.
"Jadi pilihan barang banyak dan berkualitas. Tidak itu saja peserta arisan bisa menentukan apa yang diinginkan dan mengatur setora nya," terangnya.
Hal yang sama juga disampaikan Wiwin, seorang ibu rumah tangga yang sudah setahun bergabung dengan Arisan Mapan.
"Semenjak mengikuti Arisan Mapan, saya dan teman-teman dapat membeli barang yang diinginkan dengan harga terjangkau. Selain itu, melalui Arisan Mapan dapat membantu teman-teman agar terhindar dari bunga yang saat ini sering ditemui di tempat perkreditan.” ungkap Wiwin.
Ditepat yang sama, ketua Arisan Mapan, Azizah Mirza menyampaikan, banyak yang bermanfaat bisa diambil dari kegiatan ini, seperti untuk menjadi pintar dalam mengelola keuangan rumah tangga dan dapat bertukar pengalaman dengan anggota lainya.
"Saat mengikuti Arisan Mapan, cicilan untuk barang yang saya inginkan menjadi lebih mudah dan terjangkau. Karena harganya tidak seperti harga kredit, dan melakukannya bersama teman-teman, jadi terjangkau.” jelas Azizah yang baru saja terpilih menjadi ketua Arisan April 2015 yang lalu.
Diketahui Arisan Mapan merupakan produk dari program PT Ruma yang menyasar kepada kelompok arisan yang ada di Indonesia untuk diajak bekerjasama meningkatkan kualitas arisan yang lebih moderen karena berbasis teknologi aplikasi terutama di daerah pinggiran, terpelosok dan terpenci yang sedikit memiliki kases untuk mendapatkan barang yang berkualitas dan murah.
Post a Comment