googlesyndication.com

1 Comment
Seluruh Jamaah calon haji asal Kota Pekalongan yang berjumlah 394 orang, mengikuti kegiatan silaturahmi dan pamitan jamaah calon haji dengan Plt Walikota dan FKPD Kota Pekalongan, Senin (24/8/15) di aula Kantor Kementrian Agama (Kemenag) Kota Pekalongan.

Kepala Kantor Kementrian Agama kota Pekalongan Imama Tobroni mengatakan, Seluruh Jamaah Haji rencananya diberangkatkan tanggal 3 dan 4 September 2015 sekitar pukul 12.00 WIB.
"Mereka akan diberangkatkan dari Kompleks Kantor pemerintahan kota Pekalongan  menuju ke Embarkasi Donohudan Solo, sebelum diberangkatkan ke tanah Suci, seluruh Jamaah akan tergabung ke dalam kloter 39 dan 40,"terang Imam Tobroni.
Dari total 394 jumlah Jamaah calon Haji tahun ini, lanjut Imam, terdapat jama ah calon haji wanita sebanyak 217 orang dan 177 jamaah calon haji laki-laki.
"Sedangkan untuk jamaah calon haji termuda atas nama Abdul Ghoni bin Ahmad Bachir warga Kelurahan Jenggot gg. 4 no. 45, Rt 01 Rw 11 Kecamatan Pekalongan selatan kota Pekalongan bertanggal lahir 10 Desember 1992," ungkapnya.
Selanjutnya untuk jamaah calon haji tertua atas nama Nurhadi bin Tascimin kelahiran 31 Desember 1933 dengan alamat Jalan Angkatan 66 no. 5, Rt 01 Rw 08.

Sementara itu Plt Walikota Pekalongan Drs Dwie Arie Putranto menyampaikan, tahun ini ada penurunan kuota jamaah calon haji dikarenakan ada renovasi Masjidl Haram.
"Apabila renovasi sudah selesai maka akan ada penambahan kuota lagi. Penurunan kuota mengakibatkan daftar tunggu menjadi lama, kalau sekarang mendaftar tahun 2015 maka akan berangkat tahun 2034,"tuturnya.
Ditempat yang sama, Ali Suparman salah satu wakil jamaah calon haji mengaku sangat bersyukur, bahagia dan bangga bisa menjadi calon haji tahun ini setelah sekian lama menunggu.

Menurut ali, tahun 2015 ini dirinya mendapat giliran untuk berangkat ke tanah suci untuk berhaji.

Mewakili rekanya sesama jamaah calon haji, Ali suparman melakukan pamitan kepada Plt Walikota Pekalongan dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD).



Post a Comment

 
Top