Kabupaten Pekalongan– selasa malam (18/11/14) bertempat di Pendopo Rumah Dinas Bupati Pekalongan, diselenggarakan acara kenal pamit Kapolres Pekalongan dari Kapolres Pekalongan lama AKBP. Fajar Budiyanto, SIK yang pindah tugas ke Jepara digantikan oleh AKBP. Indra Krismayadi, SIK. M.Si yang tadinya bertugas di Ditkrimsus Polda Jateng.

“Itulah sebabnya waktu 20 Bulan 13 hari yang dijalani Pak Fajar di Kab. Pekalongan terasa sangat cepat, karena telah terciptanya keakraban diantara kita,” terangnya.
Tak lupa Antono mengucapkan terimakasih kepada Pak Fajar atas pengabdiannya kepada bangsa dan negara, khususnya pada Kab. Pekalongan. Ditambahkannya, bahwa kepindahan Pak Fajar ke Jepara berarti pula masyarakat Kab. Pekalongan akan menempatkan dutanya, perwakilannya, humasnya di Jepara.
“Selamat menempati pos baru sebagai duta besar masyarakat Kabupaten Pekalongan di Jepara, dan Kami berharap Pak Fajar tetap senang berkunjung ke Kajen,” tukas Antono.
Kapolres lama dalam sambutan perpisahannya mengungkapkan berberapa hal diantaranya mengucapkan terimakasih kepada Bupati, Muspida, Jajaran Polres Pekalongan, serta seluruh elemen masyarakat yang telah memberikan bimbingan dan dukungan sehingga tugas-tugas Polres dapat berjalan lancar.
“Pada kesempatan ini kami mohon saudara sekalian dapat mengenang saya yang baik-baik saja, dan doakan agar saya menjadi orang yang baik,” ujarnya.
Sedangkan Kapolres Baru dengan gaya khasnya yang kocak mengungkapkan pengalaman barunya yang baru beberapa hari menjalankan tugas di Kab. Pekalongan. Tak lupa Indra juga mengucapkan terimakasih kepada Bupati Pekalongan atas sambutannya yang luar biasa dan akan berusaha meneruskan hal-hal baik yang sudah berjalan di Polres Pekalongan yang sudah dirintis oleh Kapolres lama.
Post a Comment