Pemerintah Kota Tegal melakukan Audensi dengan masyarakat Kelurahan tenon, Kecamatan Tegal selatan. |
Kota Tegal
Terlampau padat, Jalan Gatot Subroto rencanaya akan dilebarkan. Kepastian tersebut didapat setelah Walikota Tegal Siti Masitha Soeparno memberikan lampu hijau kepada Dinas Pekerjaan Umum (DPU) kota Tegal, bahkan Walikota dihadapan warga Kelurahan Tunon, Kecamatan tegal Selatan, meminta kepada pihak DPU Kota Tegal untuk merealisasikan proyek tersebut di tahun 2016 ini.
Walikota yang memonitoring sendiri kondisi jalan Gatot Subroto dalam kegiatan sepeda Jum'at menyaksikan betapa kemampuan jalan tersebut sudah melebihi batas.
"Jalan ini padat sekali, saya tidak bisa bayangkan masyarakat yang saban hari melewati jalan ini," ungkap Siti Masitha dalam pernyataanya di balai Kelurahan setempat, Jumat (13/11/15).
Menurut Siti Masitha, pelebaran jalan Gatoto Subroto menjadi bagian dari percepatan pembangunan infrasruktur di Kota Tegal.
"Setidaknya nanti pelebaran jalan tersebut bisa membawa dampak kenyamanan, keamanan dan keselamatan para pengguna jalan di kawasan itu," terang Siti Masitha.
Ditempat yang sama, Kepala DPU Kota Tegal, Sugiyanto mengklaim saat ini kondisi jalan di Kota Tegal dalam kondisi baik dan mantap. Sugiyanto beralasan, ruas jalan yang ada, di tahun 2015 sudah tertangani semuanya.
"Jalan Mataram yang sering berlobang sudah di atasi dengan kontruksi rigid atau dibeton. Itu nyambung mulai dari terminal hingga Jalan Teuku Umar dan sebagian Jalan Kapten Sudibyo," tuturnya.
Kondisi sebelum diperbaki rawan dan bergelombang. Saat ini sudah tertangani dengan betonisasi dan sebagian lainya hot mix.
"Nantinya, khusus jalan Gatot subroto dan Juanda akan dilebar kan antara 8 sampai 10 meter dan kanan kirinya akan kita talud," jelas Sugiyanto.
Dikatakan Sugiyanto, tidak ada tanah wargab yang akan terkena pelebaran ini karena sudag sesuai dengan Garis Sepadan Jalan (GSP).
"Perencanaanya sudah matang, Tanggal 1 Januarai sudah proses lelang dan selambatnya bulan Maret sudah bisa dikerjakan," tuntasnya.
Post a Comment