googlesyndication.com

0 Comment
pekalongan-news.com
Ratusan siswa sekolah diliburkan untuk sambut pelaksanaan upacara pembukaan TMMD Reguler di Desa Rogoselo di hari pertama
Pekalongan
Pengerjaan sasaran fisik di hari pertama TMMD Reguler ke-98 di Desa Rogoselo, Kecamatan Doro, Kabupaten Pekalongan sudah mendapatkan respon positif dari warga.

Sri Ningsih (32 th) warga Desa Rogoselo mengatakan, dirinya bersama warga lainya merasa senang pembangunan di desanya tidak hanya menyasar pada kegiatan fisik saja.
"Tadi saya simak penjelasan melalui upacara pembukaan kalau nanti akan ada banyak program non fisik yang akan dijalankan, jadi semoga saja bisa akan berguna banyak bagi kami," ucap Sri.
Sri yang juga seorang pengajar melanjutkan, ia mengajak seluruh anak didiknya di SDN 1 Rogoselo untuk menyaksikan langsung upacara pembukaan di lapangan desa.

Ratusan siswa tersebut bahkan rela berpanas ria mengikuti upacara pembukaan hingga selesai. Bagi sebagian siswa, kegiatan TMMD Reguler ke-98 merupakan peristiwa langka yang belum tentu tiap tahun ada.
"Kami ajak siswa langsung ke lapangan untuk melihat dari dekat agar mereka bisa mendapatkan tambahan pengetahuan arti dari program TMMD bagi desanya," tutur Sri.
Sejak pagi, kata Sri, kegiatan belajar mengajar kami liburkan dan sebagai gantinya kami berikan anak-anak untuk menyambut dimulainya pelasanaan kegiatan TMMD dari upacara sampai kegiatan lainya di lokasi.
"Mereka senang, rupanya TMMD menjadi salah satu kegiatan yang menghibur karena memang desa kami biasanya sepi sekarang menjadi ramai, banyak orang berkunjung," ujar Sri.

Post a Comment

 
Top